Protes Blokade Israel atas Gaza, Warga Palestina Demo di Kantor UNESCO
Gaza (MediaIslam.id) – Sejumlah warga Palestina di Gaza menggelar aksi unjuk rasa memprotes blokade Israel selama 15 tahun di wilayah pesisir pantai itu pada Selasa, 14 Juni kemarin.
Para pengunjuk rasa mengangkat spanduk yang berisi kutukan atas kebungkaman komunitas internasional terhadap pengepungan Israel selama demonstrasi yang diadakan di luar kantor UNESCO di Kota Gaza.
“Masyarakat internasional harus bertindak untuk mengakhiri ketidakadilan yang menimpa rakyat Palestina,” kata Saad Ziada, pemimpin Komite Persatuan Kerja Pertanian (UAWC), kepada para demonstran, seperti dilansir Anadolu Agency.
“Kami mengingatkan dunia bahwa penjajahan Israel sudah berlangsung selama 55 tahun yang telah mencaplok tanah Palestina dan mengepung Gaza lebih dari 15 tahun,” ungkap Ziada.
Menjadi rumah lebih dari dua juta orang, Jalur Gaza telah terhuyung-huyung di bawah pengepungan yang melumpuhkan yang diberlakukan oleh Israel pada 2007, yang sangat mempengaruhi mata pencaharian di wilayah Palestina. [SR]