Laga Spanyol-Belgia Dibatalkan karena Serangan di Paris

 Laga Spanyol-Belgia Dibatalkan karena Serangan di Paris

CIVILITA.COM – Pertandingan persahabatan sepak bola antara timnas Belgia melawan Spanyol di Brussels dibatalkan karena alasan keamanan menyusul insiden serangan mematikan di Paris.

Sejauh ini 129 orang tewas akibat serangan di Paris pada hari Jumat (13/11) malam lalu, termasuk serangan dengan target laga persahabatan Prancis-Jerman di stadion Stade de France.

Dikutip dari laman BBC, kejaksaan agung Prancis telah mengidentifikasi bahwa seorang warga Belgia sebagai salah seorang dalang serangan di Paris.

Pemerintah Belgia sudah meningkatkan status keamanan pada level tiga untuk mengantisipasi ancaman teror pada hari Senin kemarin (16/11).

Asosiasi sepak bola Belgia mengatakan, mereka telah mengambil keputusan untuk membatalkan pertandingan, yang direncanakan akan digelar di Stadion King Baudouin di ibukota Belgia, Brussels pada Selasa (17/11).

Keputusan pembatalan laga persahabatan ini dilakukan setelah mereka berkonsultasi dengan otoritas sepak bola Spanyol.

“Dengan mempertimbangkan keadaan luar biasa, kami tidak bisa mengambil risiko keamanan terhadap para pemain dan fans kami,” kata Asosiasi sepak bola Belgia.

Mereka mengaku sangat menyesalkan atas pembatalan pertandingan itu dan memahami kekecewaan dari banyak pendukung kedua tim.

Sebelumnya, Timnas Prancis menyatakan tetap akan berangkat ke Inggris untuk pertandingan persahabatan. Mereka menolak usulan Asosiasi sepak bola Inggris untuk membatalkan pertandingan tersebut. [ah]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *