Tekad Besar KH Arif Fahrudin Wujudkan Manfaat Aplikasi Inovatif “Ustadzku”

 Tekad Besar KH Arif Fahrudin Wujudkan Manfaat Aplikasi Inovatif “Ustadzku”

Jakarta, Mediaislam.id–Founder aplikasi “Ustadzku”, KH. Arif Fahrudin, memaparkan lima motivasi dan semangat yang melatarbelakangi pengembangan aplikasi “Ustadzku”.

Pertama, modernisasi pelayanan penyiaran keagamaan Islam agar selaras dengan kebutuhan zaman.

Baca juga: Aplikasi “Ustadzku” Diluncurkan, Permudah Umat Cari Penceramah Berkualitas

“Kedua, spiritnya adalah penguatan dakwah dan ibadah. Aplikasi Ustadzku bisa memudahkan umat untuk mendapatkan dai yang otoritatif dan kompeten,” katanya saat peluncuran aplikasi “Ustadzku” di Gedung Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) di Jakarta, Senin (5/5/2025).

Ketiga, lanjutnya, melayani kebutuhan umat melalui platform aplikasi digital. Melalui aplikasi ini, umat bisa memilih dan mendapatkan ustaz yang kompeten sesuai kebutuhannya seperti tahlilan, ceramah lahiran dan khitanan, pernikahan, dan lainnya.

Peluncuran aplikasi “Ustadzku” di Gedung Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Jakarta, Senin (5/5/2025).

“Keempat, menjadi mitra strategis bagi ustaz, mubaligh, dai, penceramah, pengajar, dan akademisi muslim dalam menyampaikan pencerahan kepada umat,” ujar Kiai Arif yang juga Wakil Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat ini.

Kelima, penguatan kualitas dai yang otoritatif, kredibel, kompeten; berpegang teguh pada prinsip ahlussunnah wal jamaah dan Islam wasathiyah; serta integritas pada Pancasila dan UUD 1945.*

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

four × four =