Puluhan Ribu Jemaah Salat Jumat di Masjid Al-Aqsha

Yerusalem (Mediaislam.id) – Puluhan ribu warga Palestina melaksanakan salat Jumat di Masjid Al-Aqsha dan halaman-halamannya di tengah pembatasan ketat yang diberlakukan Israel terhadap akses jamaah Palestina ke situs suci tersebut.
Dilansir Pusat Informasi Palestina, Jumat (10/10), dilaporkan bahwa jamaah yang datang berasal dari Yerusalem yang diduduki, Tepi Barat, dan kota-kota Palestina di wilayah yang diduduki pada tahun 1948 melaksanakan salat Jumat.
Sumber lokal melaporkan bahwa pasukan polisi Israel menghalangi akses warga ke Masjid Al-Aqsha melalui Gerbang Bab Al-Asbat, Bab Al-Sahira, dan Bab Al-Amoud dengan memasang penghalang besi.
Pasukan Israel juga ditempatkan di Pasar Jumat, memperketat langkah-langkah keamanan, menangkap pemuda, dan memeriksa kartu identitas mereka. [ ]