Pemprov DKI Jakarta dan FKUB Jaksel Raih Harmony Award 2025 dari Kemenag
Menag Nasaruddin Umar menyerahkan piala dan plakat pada Kepala Badan Kesbangpol DKI Jakarta, Muhammad Matsani selaku perwakilan DKI Jakarta, Jumat (28/11/2025).
Kepala Kanwil Kemenag DKI Jakarta, Adib menjelaskan, selain meraih penghargaan kategori kinerja terbaik, FKUB Kota Jakarta Selatan juga menerima penghargaan Inspiratif FKUB.
“Ini pencapaian luar biasa dan menjadi motivasi bagi seluruh komponen masyarakat, pemerintah daerah, serta Kementerian Agama untuk terus menjaga, merawat, dan memperkokoh kerukunan umat beragama di DKI Jakarta,” terangnya.
Ketua FKUB Provinsi DKI Jakarta, Yusuf Aman turut mengapresiasi penghargaan tersebut sebagai bukti nyata kontribusi pemerintah dalam membina kehidupan masyarakat yang rukun.
“Penghargaan ini menjadi kerangka untuk memajukan Jakarta menuju kota global dan religius. Indahnya Jakarta adalah indahnya Indonesia. Karena itu, menjaga keberagaman adalah kewajiban kita bersama,” tandasnya.
Berikut Daftar Penerima Harmony Award 2025
A. Pemerintah Daerah Berkinerja Terbaik
Tingkat Provinsi
1. DKI Jakarta
2. Jawa Tengah
3. DI Yogyakarta
Tingkat Kabupaten
1. Mimika
2. Ciamis
3. Malang
Tingkat Kota
1. Semarang
2. Surakarta
3. Manado
B. Pemerintah Daerah dengan Komitmen Anggaran Kerukunan Terbesar
1. Provinsi Kalimantan Timur – Rp1 miliar
2. Kabupaten Minahasa – Rp4,875 miliar
3. Kota Bekasi – Rp2,4 miliar
C. FKUB Inspiratif
1. FKUB Provinsi Sulawesi Selatan
2. FKUB Kabupaten Mimika
3. FKUB Kota Jakarta Selatan
D. Kanwil Kemenag Penggerak Kerukunan
1. Kanwil Kementerian Agama Jawa Tengah
2. Kanwil Kementerian Agama DI Yogyakarta []
