Kiai Didin Pimpin Tim Kemanusiaan ke Lokasi Bencana di Aceh Tamiang
Jakarta (Mediaislam.id) – Pembina Rumah Sakit Islam Bogor (RSIB) Prof Dr KH Didin Hafidhuddin MSc memimpin tim kemanusiaan untuk mengunjungi korban bencana di Kabupaten Aceh Tamiang. Mereka berangkat dari Bogor, Jawa Barat pada Rabu lalu (07/01/2026).
Tim kemanusiaan tersebut antara lain; Dr. Dwi Sudharto (Ketua Yayasan RSIB), Dr. Hambari (Wakil Rektor UIKA), H. Heri Haerudin (Pimpinan IPHI Kota Bogor), Eddy Tasman (Pimpinan Yayasan RSIB), H. Adriansyah Armawi (Pimpinan Yayasan RSIB), H. Heri Hasanuddin (Ketua Global Energi Wakaf) dan lainnya.
Saat ini musibah banjir di Pulau Sumatera yang salah satunya di Kabupaten Aceh Tamiang masih merasakan dampak yang serius. Banyak warga hingga kini masih bertahan di hunian darurat yang belum layak.
Karena itulah, Yayasan Rumah Sakit Islam Bogor bersama Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kota Bogor dan Lembaga Sosial Dakwah Islam (LSDI) Guru Sudharmo Medan menginisiasi pembangunan tiga kompleks hunian sementara bagi korban banjir di Kabupaten Aceh Tamiang.
“Setiap kompleks dilengkapi hunian sementara, mushola, MCK, dapur umum, air bersih dan penerangan. Dana donasi yang diperlukan sebesar 150 juta untuk setiap kompleks,” ujar Dwi Sudharto, Ketua Yayasan RSIB.
Menurutnya, hunian sementara sangat penting segera dibangun mengingat kondisi masyarakat terdampak bencana merasa kesulitan dalam menjalani kehidupan sehari-hari.
“Melalui program ini, kami berharap saudara-saudara kita dapat menyambut Ramadhan dengan kehidupan yang lebih aman dan layak,” kata Dwi.
Rencananya, tim kemanusiaan ini akan mengunjungi kompleks hunian sementara tersebut yang sebelumnya sudah dilakukan proses pembangunannya. [ ]
