143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

 143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Hasil voting dalam sidang Majelis Umum PBB, di New York, Jumat (10/05). (Foto: AFP)

New York (MediaIslam.id) – Palestina mendapat dukungan 143 negara di dunia untuk anggota penuh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Uniknya, dari 143 negara yang mendukung itu terdapat negara-negara sekutu Amerika Serikat (AS) dan Israel, seperti Australia dan Singapura.

Itu merupakan hasil dari pemungutan suara yang digelar Majelis Umum PBB terkait usulan menjadikan Palestina sebagai anggota penuh PBB di New York, Jumat (10/5/2024) waktu setempat.

Sementara itu, sembilan negara menolak Palestina menjadi anggota penuh PBB, termasuk AS dan Israel. Sedangkan 25 negara anggota lainnya memutuskan abstain.

Singapura yang merupakan sekutu Israel di Asia Tenggara secara mengejutkan mendukung Palestina untuk menjadi anggota tetap PBB.

“Sebagai teman baik dengan Israel dan Palestina, kami di Singapura sangat berduka atas keadaan ini,” tutur Menteri Luar Negeri Singapura Vivian Balakrishnan, dikutip dari The Straits Times.

“Suara Singapura mencerminkan keinginan tulus kami untuk melihat kedua belah pihak melanjutkan negosiasi tatap muka langsung dengan itikad baik,” tambahnya.

Australia yang dikenal sebagai sekutu dekat Israel, secara mengejutkan juga mendukung Palestina menjadi anggota tetap PBB.

Namun, dukungan tersebut dengan beberapa peringatan, seperti yang diungkapkan oleh Duta Besar Australia untuk PBB James Larsen.

Larsen menggambarkan perluasan hak-hak Palestina sebagai tindakan yang sederhana, dan menggambarkan upaya untuk menyatakan aspirasi untuk negara Palestina seutuhnya bukanlah yang mereka usulkan.

“Suara mendukung adalah dukungan yang teguh terhadap solusi dua negara, sebuah penolakan yang jelas atas metode dan tujuan Hamas,” kata Larsen, seperti dilansir 9News.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

13 − 6 =