Muhammadiyah dan Aisyiyah Malaysia Gelar Musycab IV di Kuala Lumpur

 Muhammadiyah dan Aisyiyah Malaysia Gelar Musycab IV di Kuala Lumpur

Muhammadiyah

Ketua Pimpinan Cabang Istimewah ‘Aisyiyah (PCIA) Malaysia Nita Nasyitha menyampaikan rasa syukur dapat memimpin organisasi tersebut di Malaysia.

“Tapi alhamdulillah berkat dukungan, semangat, dan kebersamaan dari pengurus dan teman-teman Aisyiyah maka kami bisa melewati periode ini dengan baik, walaupun banyak sekali program kerja yang direalisasikan karena tepat satu bulan kami dilantik dan seminggu setelah kami mengusung program kerja, seperti yang bapak dan ibu tahu pandemi terjadi,” ujar dia.

Menurut Nita, organisasi dapat bergerak sesuai sistem yang ada, sehingga pergantian kepemimpinan di organisasi tersebut menjadi hal lumrah, wajar dan membuktikan Aisyiyah dinamis.

“Kita siap memimpin dan dipimpin oleh siapapun,” ujar dia.

Menurut informasi, 57 orang telah diputuskan menjadi calon sembilan formatur dan dari jumlah tersebut akan dipilih pengurus PCIM Malaysia periode selanjutnya. Selain itu 30 orang di antaranya pernah menjabat sebagai pimpinan PCIM periode terakhir, ditambah utusan dari 9 Pimpinan Ranting Istimewa Muhammadiyah (PRIM) sebanyak 27 orang.

Masing-masing PRIM mengirim tiga utusan. Adapun peserta yang mempunyai hak memilih sebanyak 200 orang.

Menurut Sekretaris PCIM Malaysia Sulton Kamal, prinsip asasnya adalah dipilih dari mereka yang selama ini telah aktif dan memahami perjuangan PCIM Malaysia.

Sedangkan di ruang sidang yang lain, PCIA dengan total semua peserta berjumlah 66 orang akan memilih 7 orang dari 25 calon formatur.

Acara yang di gelar di World Trade Centre Kuala Lumpur (WTCKL) itu juga dihadiri oleh Koordinator Fungsi Penerangan Sosial Budaya Kedutaan Besar RI (KBRI) Kuala Lumpur Yoshi Iskandar, Koordinator Fungsi Konsuler dan Protokoler KBRI Kuala Lumpur Rijal Al Huda, Ketua PDM Lamongan Shodikin, dan anggota DPRD Lamongan Husnul Aqib. [ANTARA]

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

three + 4 =