JIC Gelar Pameran Pendidikan Islam, ke Sana Yuk!

 JIC Gelar Pameran Pendidikan Islam, ke Sana Yuk!

Pimpinan PPIJ bersilaturahmi dengan insan media, Kamis (29/8/2024).

Jakarta, Mediaislam.id—Pusat Pengkajian dan Pengembangan Islam Jakarta (PPIJ) atau Jakarta Islamic Centre (JIC) kembali akan menggelar Jakarta Islamic Education Fair (JIEF) 2024. Event tahunan ini menurut rencana digelar pada 2-3 September 2024 di Convention Hall JIC.

Sekretaris Panitia JIEF 2024 Rita Uswatun Hasanah

Sekretaris Panitia JIEF 2024 Rita Uswatun Hasanah mengatakan JIEF tahun ini akan mengundang sejumlah narasumber. Diantaranya Rektor Universitas Darussalam (Unida) Gontor.

JIEF 2024, jelas Rina, akan dirangkai dengan berbagai perlombaan untuk pelajar. “Ada lomba cerdas cermat untuk SMA. Juga ada lomba tahfiz untuk SMP juz 29. Cerdas cermat targetnya 50 sekolah. Tahfiz targetnya 100 orang,” jelas Rita.

Selain itu, ada pula kontes robotic. Sejumlah sekolah tingkat SMA dijadwalkan bakal menampilkan robotic hasil kreasi mereka.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, JIEF 2024 terbuka bagi masyarakat umum. Masyarakat dipersilakan untuk hadir langsung ke Convention Hall JIC pada 2-3 September 2024.

“Acaranya pagi hingga jam 16.30,” ujar Rina.

Adapun salah satu tujuan dari pelaksanaan JIEF 2024 untuk memperkenalkan lembaga pendidikan atau sekolah kepada masyarakat. Sejumlah sekolah ataupun perguruan tinggi diundang untuk membuka stand selama pelaksanaan JIEF 2024.*

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

5 + 6 =