Urusan Halal Bukan Soal Syariat Semata tapi Juga Bisnis
CIVILITA.COM – Produk-produk halal bukanlah semata soal Islamisasi, tetapi ada unsur bisnis besar bagi mereka yang jeli melihat peluangnya.
Indonesia misalnya, sebagai negara dengan jumlah penduduk lebih dari 250 juta jiwa dan 87% adalah Muslim, adalah pangsa yang sangat besar untuk produk-produk halal. Bahkan, dengan potensi sebesar itu, Indonesia harusnya bisa jadi salah satu pemain utama industri halal.
Tim Pakar Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Sapta Nirwandar mengatakan, gaya hidup halal bukan isu Islamisasi, tapi pilihan. Di dalamnya pun ada bisnis menjanjikan.”Halal itu bukan soal syariat saja, tapi soal bisnis,” kata Sapta dalam Indonesia Halal, Business, Fashion & Food (IHBF) Expo 2015, Jumat (04/12).
Sapta menyontohkan Singapura yang sudah mengembangkan diferensiasi makanan halal. Singapura miliki restoran halal dan dapur halal. Berbeda dengan restoran halal yang sudah menyajikan semua makanan dan minumam halal, dapur halal masih menyediakan minuman tidak halal dengan informasi yang jelas.
Gaya hidup halal salah satunya juga fesyen. Mantan Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu melihat Indonesia harusnya jadi pusat fesyen Islam dunia. Selain ide-ide unik para perancang nasional, Indonesia juga punya corak warna yang beragam. [MSR/RoL]