Masjid Raya Al Fatah Ambon Sediakan Takjil Gratis bagi Warga Selama Ramadhan

 Masjid Raya Al Fatah Ambon Sediakan Takjil Gratis bagi Warga Selama Ramadhan

Masjid Raya Al Fatah Kota Ambon, Maluku. [foto: ANTARA]

Ambon (MediaIslam.id) – Masjid Raya Al Fatah Kota Ambon, Maluku, turut menyediakan takjil atau makanan berbuka puasa gratis bagi umat Islam yang berpuasa di bulan Ramadhan 1445 ini.

“Takjil disediakan gratis setiap hari, bisa makan sepuasnya untuk yang berpuasa di bulan Ramadhan sekaligus kita buka bersama di sini,” kata pengurus Masjid Al Fatah Burhan, di Ambon, Kamis (14/03/2024).

Burhan mengatakan, jamaah yang akan berbuka puasa di Masjid Raya Al Fatah Ambon biasanya menempati teras masjid satu jam sebelum waktu berbuka puasa yakni pada pukul 17.30 WIT.

Buka puasa gratis tersebut tidak dibatasi dan disediakan untuk siapa saja selama menjalankan ibadah puasa Ramadhan.

Buka puasa gratis di teras Masjid Al Fatah, Ambon itu sudah menjadi kebiasaan setiap tahunnya saat bulan suci Ramadhan.

Menurutnya, menu berbuka puasa yang disediakan bersumber dari dana Yayasan Al Fatah serta sumbangan dari para donatur setiap harinya.

Hal ini sekaligus menjadi bagian dari upaya untuk memberikan dukungan kepada warga Muslim yang membutuhkan di tengah-tengah situasi ekonomi yang sulit.

Para sukarelawan dengan penuh semangat menyambut para jamaah yang tiba di masjid, menawarkan berbagai macam takjil yang disiapkan dengan baik. Mulai dari kurma, kolak, hingga minuman segar seperti es buah dan es sirup.

Ia mengaku, setiap sore 30 menit menjelang waktu berbuka puasa para pengurus masjid langsung mempersiapkan alat makan berupa nampan untuk berbuka puasa bersama.

“Kami merasa terhormat dapat memberikan kontribusi positif kepada komunitas kami selama bulan suci. Ini adalah waktu yang tepat bagi kami untuk bersatu dalam semangat kebaikan dan kemurahan hati,” ujarnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *